Cara Menanam Tanaman Pacar Air

Diposting pada

Anekabudidaya haii haii haii para budidayawan…. Kembali lagi pada postingan artikel kita kali ini yang dimana kali ini kita akan memberikan kalian informasi terbaru dengan bahasan ” Cara Menanam Tanaman Pacar Air “… Semoga informasi ini bisa menjadi bekal kalian untuk mulai melakukan penanaman tanaman pacar air… Selamat membaca dan selamat mencoba ….. 🙂 🙂 🙂 🙂

             Budidaya Pacar Air (Impatiens balsamina L.)

Tanaman pacar air atau yang sering disebut dengan nama ilmiahnya Impatiens balsamina L.  merupakan jenis tanaman tahunan yang mampu bertahan hidup satu sampai dengan dua tahun. Tanaman pacar air memiliki ukuran tinggi tanaman kurang lebih sekitar 55 sampai dengan 100 cm. Tanaman pacar air memiliki ciri – ciri morfologi tanaman, yaitu: pada bagian akar tanaman pacar air memiliki jenis perakaran serabut yang dapat menyebar mengelilingi tanaman. Pada bagian batang tanaman pacar air dapat tumbuh dengan ukuran ketinggian tanaman yang dapat mencapai sekitar 55 sampai dengan 100 cm dengan ciri batang tanaman yang memiliki bagian batang tanaman yang tebal, tegak serta berair. Pada bagian daun tanaman pacar air memiliki bentuk tulang daun yang menyirip yang memiliki ukuran panjang daun sekitar 5 sampai dengan 12 cm dengan urat daun lateral yang memiliki jumlah sekitar 6 sampai dengan 9 pasang yanng setiap sisinya memiliki bentuk yang bergerigi dan pada bagian ujung daunnya memiliki bentuk yang meruncing ataupun lancip dengan ukuran lebar daun sekitar 1,5 sampai dengan 3 cm yang daunnya berwarna hijau. Pada bagian bunga tanaman pacar air memiliki jenis bunga tunggang yang memilliki ukuran panjang tangakai bunga sekitar 1 sampai dengan 2 cm yang bunganya memiliki jenis warna yang beranekaragam, seperti putih, merah jambu, ungu, merah hal tersebut bergantung lagi pada varietas tanaman pacar air tersebut. Pada bagian buah tanaman pacar air memiliki buah yang berwarna hijau ketika buah tersebut masih muda dan pada saat buah tanaman pacar air tersebut sudah mulai tua dia akan berubah warna menjadi warna kuning, buah pada tanaman pacar air memiliki bentuk buah yang berbentuk menyerupai kapsul bulat yang lonjong dengan bagian ujung buah yang runcing atau lancip ujungnya. Sedangkan pada bagian biji tanaman pacar air memiliki biji yang berwarna hitam yang memiliki biji yang berbentuk bulat dengan ukuran biji kurang dari sekitar 1 mm.

Baca Juga  Cara Menanam Bunga Wijaya Kusuma

Berikut ini langkah – lagkah yang dapat dilakukan dalam melakukan penanaman pacar air adalah sebagai berikut:

  1. Proses Persiapan Lahan dan Media Tanam

Hal utama yang harus diperhatikan dalam melakukan budidaya tanaman pacar air adalah dengan melakukan tahapan pada proses persiapan lahan tanam da media tanam. Tanaman pacar air dapat ditanam dengan menggunakan pot, lahan kebun ataupun kotak tanam yang memiliki bentuk yang memanjang. Adapun kriteria tanah yang baik digunakan untuk menanam tanaman pacar air adalah sebagai berikut:

  1. Tanah yang akan digunakan merupakan tanah yang lembab bukan tanah yang dalam kondisi yang kering.
  2. Memiliki sistem drainase yang baik atau cepat meresapnya kadar air pada wadah tanam tersebut.
  3. Memiliki intensitas cahaya matahari yang cukup, hal ini dikarenakan tanaman pacar air dapat tumbuh dengan baik pada keadaan teduh bukan kondisi yang panas.
  4. Lakukan penggemburan tanah terlebih dahulu ketika ingin menggunakan lahan tanam dengan kedalaman sekitar 11 sampai denga 30 cm, jika menggunakan pot pilih pot yang memiliki ukuran yang cukup besar.
  5. Buatlah lubang tanam dengan jarak sekitar 5,5 sampai dengan 7,5 cm.
  6. Buatlah campuran tanah dengan menggunakan pupuk kandang ataupun pupuk kompos yang memiliki komposisi perbandingan sekitar 1 : 1.
                                 Lahan Tanam Pacar Air

 

  1. Proses Persiapan Bibit Tanam

Setelah melakukan proses persiapan lahan tanam dan media tanam dalam budidaya tanaman pacar air, langkah selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah pada proses persiapan bibit tanam. Bibit tanaman pacar air dapat diperoleh dengan cara membelinya pada toko – toko pertanian yang menjual bibit tanaman pacar air. Adapun langkah – langkah yang dapat dilakukan dalam persiapan bibit tanaman adalah sebagai berikut:

  1. Pilihlah bibit yang seehat, bersih yang terhindar dari penyakit.
  2. Jaga bibit tanaman tersebut agar tetap bebrada pada keadaan yang lembab, jangan biarkan bibit terebut berada pada tempat yang panas.
  3. Jika bibit tersebut didapatkan dari biji, biji tersebut tetap hahrus dijaga agar dapat tumbuh dengan baik.
Baca Juga  Tips Melakukan Budidaya Tanaman Pacar Air
                                  Bibit Pacar Air

 

  1. Proses Penanaman Tanaman

Setelah melakukan proses persiapan bibit tanaman dalam budidaya tanaman pacar air, langkah selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah pada proses penanaman tanaman pacar air. Adapun langkah – langkah yang dapat dilakukan dalam proses penanaman tanaman pacar air adalah sebagai berikut:

  1. Tanamlah bibit tanaman pacar tersebut dalam kondisi yang hangat.
  2. Lakukan persemaian benih tanaman sekitar 2 sampai dengan 3 biji pada setiap lubang tanamnya.
  3. Jika diperoleh dari bibit tanaman yang sudah tumbuh kecil pindahkan secara perlahan ke lahan tanam.
  4. Bibit diletakkan dengan posisi yang tegak lurus.
  5. Kemudian rapihkanlah tanah kembali lalu siramlah tanah tersebut agar kondisi tanah tidak terlalu kering.
  1. Proses Perawatan Tanaman

Setelah melakukan proses penanaman tanaman dalam budidaya tanaman pacar air, langkah selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah pada proses perawatan tanaman pacar air. Proses perawatan tanaman dapat dilakukan dengan cara: penyiraman, pemupukan, penyulaman, pemangkasan serta pemberantasan hama dan penyakit. Penyiraman dapat dilakukan dengan intensitas penyiraman sekitar 1 kali sehari saat tanaman berumur 1 minggu, setelah itu penyirama dapat dilakukan beberapa hari sekali. Pemupukan dapat dilakukan ketika tanaman berumur sekitar 4 minggu setelah masa tanam dengan menggunakan pupuk kandang ataupun pupuk kompos. Penyulaman dapat dilakukan ketika ada bagian tanaman yang layu ataupun mati. Pemangkasan dilakukan jika ada tmbuhan liar yang mengganggu pada tanaman dengan membersihkan daerahnya agar steril. Sedangkan pemberantasan hama dan penyakit dapat dilakukan dengan menggunakan cairan pestisida.

  1. Proses Panen Tanaman

Setelah melakukan proses perawatan tanaman dalam budidaya tanaman pacar air, langkah selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah pada tahapan akhir yaitu pada proses panen tanaman pacar air. Ketika masih pada masa produksi tanaman pacar air, dalam satu pohon pacar air dapat memproduksi kurang lebih sekitar 1 kg bunga yang berlangsung selama kurun waktu 3 bulan dengan catatan perawatan yang diberika dengan baik.

Baca Juga  Tips Merawat Pacar Air
                                       Panen Pacar Air

Demikianlah informasi yang telah disampaikan pada postingan artikel kali ini yang membahas tentang ” Cara Menanam Tanaman Pacar Air “… Semoga informasi yang sudah disampaikan tersebut dapat bermanfaat untuk para pelaku budidaya atau yang baru akan mencobanya.. So,, tetap stay di web anekabudidaya.com yaaaa..,,,, karena masih banyak informasi – informasi yang tidak kalah menarik lainnya yang akan kami berikan kepada para budidayawan… 🙂 🙂 🙂 🙂

Berikut Artikel Terkait Lainnya