Cara Budidaya Tanaman Kaktus

Diposting pada

Anekabudidaya Kaktus atau sering disebut dengan nama ilmiah Cactaceae memiliki 2000 lebih varietas dengan berbagai jenis warna dan bentuk. Habitat alami kaktus terletak pada gurun atau padang pasir. Tanaman kaktus sendiri memiliki keunikan karena kaktus dapat hidup dan tumbuh tanpa adanya air dalam waktu yang lama oleh sebab itulah tanaman kaktus banyak kita jumpai di daerah gurun atau padang pasir. Kaktus juga dikenal sebagai tumbuhan sukulen karena bagian tubuh pada kaktus berbentuk seperti batang, akar, dan daun yang mampu menyimpan air untuk tetap bertahan hidup dalam kondisi kekeringan.

                      Budidaya Tanaman Kaktus (Cactaceae)

 

Berikut hal yang perlu diperhatikan dalam budidaya tanaman kaktus, seperti:

  1. Persiapan Bibit

Dalam melakukan budidaya tanaman kaktus, bibit pada tanaman kaktus ini didapatkan dengan cara melakukan pembudidaya dapat membelinya di toko tanaman hias atau pembudidaya dapat mendapatkannya dari tumbuhan induknya. Pilih bibit yang memiliki kualitas yang unggul dan baik tidak ada cacat, bibit pada tumbuhan kaktus tidak mengalami memar, dan mempunyai duri yang sempurna, serta arah tumbuh yang tegak lurus. Bibit berusia sekitar 2,5 tahun.

                                       Bibit Kaktus

 

  1. Media Tanam

Pembudidaya tanaman kaktus hias haruslah memperhatikan pemilihan pada media tanam untuk budidaya kaktus. Media yang akan digunakan haruslah kering dan tidak menahan air, hal tersebut bertujuan untuk akar tumbuhan kaktus tersebut tidak terlalu lama mengikat air. Media tanam yang digunakan dapatlah berupa tanah yang berpasir, arang sekam, serta kompos yang telah dicampur dengan perbandingan sekitar 1 : 1: 1. Selanjutnya sediakanlah pot, pot harus memiliki drainase yang baik dengan tujuan agar tumbuhan kaktus tidak membusuk, ukuran pada pot disesuaikan dengan ukuran kaktus yanng akan dibudidayakan.

Baca Juga  Tips Budidaya Oyong
                    Media Tanam Kaktus

 

  1. Perawatan

Proses perawatan yang dilakukan dalam budidaya kaktus dapat dilakukan dengan penyiraman walaupun pada tumbuhan kaktus tidak menyukai air dan pergantian pot. Pada proses penyiraman dilakukan dengan intensitas waktu penyiraman setiap seminggu sekali atau pembudidaya dapat menyesuaikan dengan tingkat kekeringan media tanam kaktus. Pada usia 2 minggu tanaman kaktus dapat dipindahkan ketempat yang sesuai.

Tanaman kaktus dapat diletakkan sesuai dengn jenis kaktus yanng dibudidayakan. Akan tetapi, pada tumbuhan kaktus yang cukup menyukai matahari setelah dilakukannya proses penanaman tidak boleh langsung diletakan dibawah sinar matahari, lakukanlah penempatan dibawah matahari setelah tanaman berusia 2 minggu setelah masa tanam.

Pada proses pergantian pot dan media tanam serta penempatan, lakukanlah pula proses pemangkasan tumbuhan. Hal ini bertujuan agagr tumbuhan kaktus terlindungi dari hama dan penyakit seperti: keong tanah, tungau dan juga cendawan. Akan tetapi, jika tanaman kakktus terserang hama lakukanlah penanganan dengan cara dilakukannya penyemprotan dengan menggunakan pestisida.

                                          Perawatan Kaktus